Monday 18 November 2013

Usulan UMK 2014 di Jatim Berpolemik, Gubernur Siapkan Jalan Tengah

Surabaya - Gubernur Jawa Timur Soekarwo menyiapkan jalan tengah untuk menyikapi persoalan upah minimum kabupaten/kota (UMK) 2014 yang terjadi tarik ulur antara serikat pekerja (buruh) dengan pengusaha.

Buruh meminta UMK 2014 di daerah ring I (Kota Surabaya, Kabupaten Gresik, Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Pasuruan dan Kabupaten Mojokerto) sebesar Rp 2,2 juta hingga Rp 2,37 juta.